Rasulullah SAW, memberikan pengajaran yang berharga tentang bagaimana menjenguk dan mendoakan orang sakit. Dalam riwayat Imam An-Nawai yang dikutip dari Kitab Al-Adzakar dijelaskan bagaimana Rasulullah SAW menjenguk sahabatnya yang sakit. Dalam situasi tersebut Rasulullah SAW mendoakan kesembuhan dengan berbagai doa yang dibacakan untuk mengharapkan kesembuhannya.
Baca Juga : Santunan Kematian Lazisnu, Memberikan Sedikit Ketenangan di Saat Duka
Begitu pula dengan NU Care Lazisnu Banglarangan yang mendengar ada warga di Desanya yang sedang mengalami musibah. Dari informasi yang diterima sebelumnya warga atas nama Bapak Mashudi yang tinggal di RT 11/04 Desa Banglarangan, sedang menjalani rawat inap di salah satu Rumah Sakit di Pemalang. Bapak Mashudi sedang dijadwalkan untuk operasi amputasi disebabkan oleh diabetes dibagian kaki sebelah kanan.
Selain berdoa untuk kesembuhan Lazisnu Banglarangan memberikan sedikit donasi guna meringankan kebutuhan dikala masa pemulihan. Pengurus yang diwakili divisi perencaan dan pendistibusian yakni sahabat nur syamsiah dan muslikha bertandang kerumah pada hari Selasa tanggal 11/03/25. Dana yang dikumpulkan dari koin NU dan infak sodaqoh menjadi andalan Lazisnu Banglarangan untuk pentasyarufan sosial membantu warga miskin, karena setiap orang berhak mendapatkan pengobatan yang layak.
Pengirim Berita : Muslikha
0 Comments: